Ketahui Cara Menggunakan Mesin Cuci 1 Tabung Beserta Teknik Perawatannya

Daiva

cara menggunakan mesin cuci 1 tabung

Hidup di era teknologi yang sudah canggih tentu berdampak baik dalam kehidupan, salah satunya dalam mencuci baju. Saat ini untuk membersihkan baju kotor tidak perlu membuang waktu dan tenaga untuk membersihkannya, itu karena sekarang terdapat alat bernama mesin cuci. Tapi untuk dapat memanfaatkan alat ini tentu harus mengetahui cara menggunakan mesin cuci 1 tabung terlebih dahulu.

Sekarang hampir semua orang memiliki mesin cuci, itu dikarenakan alat ini membantu pekerjaan rumah. Namun pada umumnya mesin cuci yang digunakan untuk keperluan rumah tangga memiliki 2 tabung.

Padahal mesin cuci dengan 1 tabung lebih efisien, berminat mengganti mesin cuci. Maka ketahuilah panduan cara menggunakan mesin cuci 1 tabung beserta teknik merawatnya agar awet seperti dibawah ini:

Panduan Cara Menggunakan Mesin Cuci Dengan 1 Tabung

Sebagian orang tentu masih mengalami kebingungan tentang bagaimana cara menggunakan mesin cuci dengan 1 tabung. untuk itu, simak beberapa langkah berikut mengenai tata cara penggunaan mesin cuci dengan 1 tabung:

1. Pisahkan Baju Yang Kotor Berdasarkan Warna Dan Bahan

Layaknya mencuci baju dengan menggunakan tenaga tangan, saat menggunakan mesin cuci juga sebaiknya memisahkan baju yang kotor sesuai dengan warna. Hal itu dilakukan untuk menghindari lunturnya warna pakaian dan menodai pakaian yang lainnya.

Tidak perlu repot-repot memilah-milah baju dengan warna yang sama, cukup dengan memisahkan antara baju kotor yang berwarna terang dan berwarna gelap. Selain menggunakan warna sebagai acuan, bahan dan berat pakaian juga perlu diperhatikan.

Seperti pakaian yang berbahan jeans cenderung lebih mudah luntur dan berat maka sebaiknya cuci baju dengan berbahan jenis di bagian terakhir. Selain itu jangan campurkan baju yang berat lainnya seperti handuk, jaket, gamis yang memiliki kain tebal bersama pakaian biasa, karena itu dapat merusakkan pakaian lain yang memiliki beban lebih ringan.

2. Cek Kondisi Mesin Cuci Dan Siapkan Deterjen

Yang selanjutnya perlu diterapkan dari cara menggunakan mesin cuci 1 tabung adalah dengan memastikan alat yang akan digunakan dalam kondisi yang mumpuni. Selain itu pastikan juga bahwa sudah tersambung dengan aliran listrik.

Pastikan bahwa mesin cuci dalam kondisi yang fit dan juga telah tersambung dengan aliran listrik. Apabila sudah dipastikan, maka langkah selanjutnya adalah memasukkan Deterjen dan pelembut pakaian yang akan digunakan untuk mencuci baju kotor kedalam dispenser sabun yang tersedia pada mesin cuci.

3. Masukkan Baju Kotor Ke dalam Mesin Cuci

Setelah menyiapkan semua kebutuhan dan memastikan bahwa mesin cuci dalam kondisi yang layak untuk digunakan. Maka langkah selanjutnya adalah memasukkan pakai kotor yang sudah dipisahkan tadi ke dalam mesin cuci. Pastikan saat memasukkan pakai kotor dalam kondisi bertumpuk secara teratur, hal seperti itu dilakukan untuk menghemat penggunaan air dan air sabun dapat membasuh baju secara merata.

4. Isi Mesin Cuci Dengan Air Sesuai Dengan Ukuran

Kelebihan dari mesin cuci 1 tabung adalah tersedianya fitur untuk mengisi air secara otomatis. Jadi, pengguna tidak perlu membuang tenaga hanya untuk mengisi mesin cuci dengan air secara manual. Oleh sebab itu pastikan mesin cuci telah mendapatkan suplai air yang besar agar proses pengisian bisa berjalan dengan cepat dan lancar.

Kelebihan lain dari menggunakan mesin cuci jenis ini adalah pengguna tidak perlu repot-repot lagi memeriksa kapasitas air yang terisi, karena air yang masuk ke dalam mesin cuci akan berhenti secara sendirinya apabila sudah sesuai dengan kapasitas.

5. Sesuaikan Durasi Dan Metode Pencucian Dengan Baju

Kelebihan selanjutnya dari menggunakan mesin cuci 1 tabung terletak pada sistem kerjanya yang berjalan secara otomatis. Tidak seperti mesin cuci 2 tabung, dimana untuk mencuci, membilas hingga mengeringkan perlu diprogram satu persatu.

Maka, untuk mesin cuci 1 tabung cukup satu kali pemrograman untuk semua proses pencucian. Sehingga, tinggal disesuaikan saja antara durasi yang diperlukan dengan banyaknya baju yang dicuci. Selain mengatur durasi pencucian, pengguna juga harus lebih cermat dalam memilih mode pencucian yang digunakan.

Pada umumnya setiap mesin cuci terdapat tiga mode yaitu normal, lembut dan permanen. Untuk mode normal digunakan untuk baju santai, sedangkan mode lembut dikhususkan untuk baju dalam dan baju berbahan sutra, dan terakhir mode permanen digunakan untuk baju yang berbahan tebal dan berat.

6. Jemur Cucian Setelah Proses Mencuci Selesai

Tidak perlu menunggu hingga mesin cuci berhenti beroperasi, karena apabila proses mencuci hingga mengerikan sudah selesai maka dengan otomatis akan memberikan tanda. Jika sudah begitu maka segeralah angkat cucian dari mesin cuci.

Karena, apabila membiarkannya terlalu lama hal itu bisa mengakibatkan cucian menjadi bau. Maka dari itu akan lebih baik jika segera mengeringkannya lagi dibawah sinar matahari agar cucian kering maksimal.

Itulah tadi panduan cara menggunakan mesin cuci 1 tabung yang mungkin dapat dipraktekan saat memakai bantuan alat ini dalam proses pencucian baju. Dengan menerapkan panduan diatas dapat menghasilkan hasil cucian yang bersih dan maksimal meskipun tidak menggunakan tangan secara langsung.

Panduan Teknik Merawat Mesin Cuci Dengan 1 Tabung

Setelah membahas bagaimana cara menggunakan mesin cuci 1 tabung, rasanya belum lengkap rasanya apabila belum mengetahui bagaimana cara merawatnya agar tetap awet. Bagi yang menggunakan alat ini dalam membantu proses mencuci baju, berikut panduan teknik merawat mesin cuci 1 tabung yang bisa ditiru:

1. Bersihkan Mesin Cuci

Panduan merawat mesin cuci yang pertama adalah dengan membersihkannya hingga kebagian dalamnya secara teratur, setidaknya sekali dalam seminggu mesin cuci harus dibersihkan dari kotoran yang berasal dari sisa proses pencucian baju. Untuk membersihkannya sendiri bisa menggunakan larutan sitrun dan air panas.

2. Gunakan Mesin Cuci Sesuai Kapasitas

Panduan berikutnya adalah dengan memperhatikan kapasitas dari mesin cuci itu sendiri. Seperti diketahui bahwa alat ini memiliki besaran kapasitas yang berbeda-beda, oleh karena itu sesuaikan berapa banyak baju yang akan dicuci dengan kapasitas mesin cuci agar tidak membebani terlalu berat.

3. Gunakan Deterjen Yang Sesuai

Saat ini sudah banyak beredar dipasaran berbagai bentuk dan macam deterjen, dari yang memiliki bentuk bubuk hingga cair. Oleh karena itu disarankan untuk menggunakan deterjen yang memang khusus digunakan pada mesin cuci dan ramah lingkungan agar komponen yang terdapat di dalam mesin cuci tetap awet dan tahan lama.

4. Periksa Saku Baju Sebelum Masuk Kedalam Mesin Cuci

Adakalanya sering lupa mengambil kembali uang koin atau benda lainnya yang tersimpan pada saku baju saat akan dicuci. Namun hal seperti itu seharusnya sangat dihindari mulai sekarang, usahakan sebelum memasukan cucian ke dalam mesin cuci pastikan terlebih dahulu bahwa saku baju sudah dalam kondisi kosong. Karena apabila terdapat koin atau benda tajam lainnya ikut dalam proses pencucian, itu dapat berdampak buruk terhadap kinerja mesin cuci dimasa yang akan datang.

5. Letakkan Mesin Cuci Di Area Yang Tepat

Panduan merawat mesin cuci yang terakhir adalah dengan meletakkan mesin cuci ditempat yang sesuai. Yang artinya jangan letakkan alat yang satu ini pada area yang kondisinya lembab atau yang terpapar sinar matahari langsung. Selain itu pastikan tempat meletakkan mesin cuci aman dari serangan tikus yang akan siap menggerogoti kabel.

Itulah beberapa ulasan mengenai cara menggunakan mesin cuci 1 tabung serta perawatannya. Dengan informasi tersebut, dapat mempermudah bagi yang ingin menggunakan mesin cuci dengan 1 tabung. Serta terdapat beberapa panduan yang dapat membuat mesin cuci yang dimiliki tetap bekerja dengan normal dalam jangka waktu yang panjang.

Related Post